Dapur pacunya mengusung mesin 6.300 cc M100 V8 bertenaga 250 dk dan dibekali transmisi otomatis 4-speed.
Kondisi baik eksterior dan interior begitu terjaga dari pemilik sebelumnya, bodi mobil berwarna silver, dan interior bahan kulit bernuansa hitam.
Pada zamannya, sedan mewah ini termasuk canggih. Sudah dibekali mekanisme hidrolik pada kaca, kunci, jok, sunroof serta tutup pintu otomatis.
Lantas pengaturan AC terdapat di konsol tengah yang bisa mengatur dua zona (depan dan belakang). Juga disediakan sekat privasi untuk kabin belakang, dan pendingin minuman di balik arm rest depan.
Baca Juga: Mercedes-Benz Sprinter Laris Manis, Ternyata Jadi Truk Es Krim
Sistem suspensi yang menggunakan suspensi pneumatic, disebutkan tahun 2000 dilakukan restorasi.
Saat artikel ini ditulis, sudah ada yang berani menawar dengan harga USD 218.500 atau kalau dikonversi ke Rupiah, sekitar Rp 3,1 M. Lelang ini berakhir tanggal 19 Desember mendatang.