Mercedes-Benz 600 Cikal Bakal Maybach, Bekas Elvis Presley Dilelang

Rendy Surya - Selasa, 15 Desember 2020 | 23:00 WIB

Mercedes-Benz 600 eks Elvis Presley dilelang (Rendy Surya - )

Otomotifnet.com - Elvis Presley, sang 'King of Rock and Rolls' ini termasuk penyuka otomotif. Koleksi motor dan mobilnya semasa hidup terbilang banyak. Salah satunya adalah spesies ultra mewah, Mercedes-Benz 600 ini. 

Mercedes-Benz 600, merupakan cikal bakal generasi Maybach S-Class, sedan premium Mercedes-Benz yang lebih mewah dari S-Class biasa. Elvis bahkan sempat punya dua unit Mercedes-Benz 600.

Nah, salah satunya adalah Mercedes-Benz 600 warna silver ini. Mobil eks Elvis ini dalam kondisi dijual dengan sistem lelang di balai lelang online bringatrailer.com.

Dari informasi yang didapatkan di situs bringatrailer.com, Mercedes-Benz 600 produksi 1969 ini dibeli Elvis Presley dari baru pada 15 Desember 1970. 

Baca Juga: Renault Kiger Showcar, SUV Futuristis yang Bakal Hadir di Indonesia?

Bringatrailer.com
Mercedes-Benz 600 eks Elvis Presley dilelang

Mobil ini dipakainya beberapa tahun di kota tempat ia beranjak dewasa, Memphis, Tennesee. Setelah itu, mobil ini ia berikan kepada sahabatnya, Jimmy Velvet. 

Setelah Elvis meninggal dunia, Velvet menaruhnya mobil ini di Elvis Presley Museum, dan sekitar tahun 1990-an mobil ini pun dijual kepada seorang CEO sebuah perusahaan.

Menurut data bringatrailer.com, disebutkan bahwa mobil berkode W100 ini berpindah tangan lagi pada tahun 2002. Saat itu disebutkan Mercedes-Benz 600 ini sudah menempuh jarak sekitar 60,500 Mil.