Kawasaki Ninja 250R Melengkung Sana-sini, Ambyar Terjang Toyota Avanza, Pengendara Tewas

Irsyaad Wijaya - Selasa, 29 Desember 2020 | 09:00 WIB

Kawasaki Ninja 250R ambyar adu terjang lawan Toyota Avanza di Mamuju (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Kawasaki Ninja 250R tergeletak dengan kondisi melengkung sana-sini.

Tampak panel bodi ambyar serta sokbreker depan bengkong, merangsek ke mesin.

Juga pelek sampai peyang usai adu terjang dengan Toyota Avanza di kawasan Kampung Baru, Bebanga, Kalukku, Mamuju, Sulawesi Barat, (27/12/20).

Akibat kecelakaan maut ini, pengendara Ninja 250R bernopol DD 3469 RL bernama M Iqramullah tewas.

Baca Juga: Yamaha R25 Fairing Terbelah, Lampu Pecah, Tergeletak di Depan Kuburan

Sementara rekan yang diboncengnya bernama Prada Akmal Hidayat selamat meski dengan beberapa luka serius.

Kapolsek Kalukku, Ipda Sirajuddin mengatakan, Toyota Avanza nopol DC 1162 XA warna putih dikemudikan Zulkifli.

Korban M Iqramullah berboncengan dengan Prada Akmal Hidayat, keduanya dari arah yang berlawanan.

"Toyota Avanza dari arah selatan sedang pengendara Ninja 250R dari arah utara ke selatan," terang Sirajuddin.

"Diduga keduanya dalam kecepatan tinggi dan hilang kendali sehingga tabrakan tak terhindarkan," katanya.

Sementara Prada Akmal Hidayat asal Dusun Paneteang, Aralle mengalami luka robek pada lengan kiri dan patah pada paha kiri.

Ia langsung dilarikan ke Puskesmas Tampa Padang dan akan dirujuk ke salah Rumah Sakit di Mamuju.

"Sedangkan korban yang meninggal sudah diserahkan ke keluarganya untuk dimakamkan," ucap Sirajuddin.

Baca Juga: Toyota Avanza Mendadak Belok, Pipi Kanan Bonyok Tumbuk Gran Max, Diduga Pengaruh Obat

Sedangkan pengemudi Avanza, Zulkifli, diketahui salah satu karyawan BUMD Pasangkayu, warga Jl Pandang 1 nomor 10, Pandang, Panakkukang, Sulsel.

Alamat lainnya yakni di BTN Binanga, Mamuju, Blok D nomor 5.

"Zulkifli tidak mengalami luka apapun, dan kini sudah diamankan polisi," jelasnya.

Sumber: https://makassar.tribunnews.com/2020/12/28/tabrakan-dengan-avanza-di-mamuju-warga-aralle-mamasa-tewas-di-tempat