Kawasaki Ninja ZX-25R Ditawari Knalpot Lokal dan Impor, Harga Segini

Antonius Yuliyanto - Sabtu, 9 Januari 2021 | 09:00 WIB

Ilustrasi Kawasaki Ninja ZX-25R (Antonius Yuliyanto - )

Material pipa dan silencer terbuat dari stainless steel 304. Khusus tipe GP Carbon K250 dan GP5 V2 Carbon K250, punya silencer dari bahan karbon.

Indra mengklaim penggunaan knalpot WRX bisa menaikkan tenaga hingga 2 dk.

Ia menambahkan, kalau mengejar horse power tinggi disarankan pakai silencer panjang.

Sedangkan tipe underbelly atau pendek lebih ke arah torsi.

Baca Juga: Kawasaki Ninja ZX-25R Pengereman Full Brembo, Biaya Habis Segini

Istimewa
Knalpot WRX tipe underbelly

Selain diklaim menambah tenaga, knalpot WRX juga bisa ikut mereduksi bobot.

Indra mengklaim satu unit full system punya bobot sekitar 2 kg.

Dari banyak pilihan tersebut, varian yang cukup digemari adalah model GP, GP3, Hexagon dan GP6 V2.
 
Daftar harga knalpot WRX:
New GP SS K250 Series Rp 5 juta
Hexagon HB K250 Series Rp 5 juta
New GP5 SS K250 Series Rp 5 juta
New GP6 SS K250 Series Rp 5 juta
Hexagon Black Series Rp 5 juta
GP Carbon Series Rp 6,5 juta
GP5 V2 Carbon Series Rp 6 juta
GP6 V2 Carbon Series Rp 6 juta
Pipa K250 Underbelly Rp 3,5 juta
Pipa K250 (Standar Harian) Rp 4,5 juta
GP3 SS Series Rp 5 juta
Hexagon SS K250 Series Rp 5 juta
GP Cone K250 Underbelly Rp 4 juta

WRX Exhaust Indonesia: 0813-1182-8205