Benelli Leoncino 250 Dipakai Sehari-Sehari, Begini Impresinya!

Fariz Ibrahim,Antonius Yuliyanto - Kamis, 14 Januari 2021 | 23:00 WIB

Benelli Leoncino 250 punya riding position yang santai dengan setang lebar dan footstep nangkring (Fariz Ibrahim,Antonius Yuliyanto - )

Sedangkan informasi lainnya terdapat gear position, fuel meter, odometer, trip A & B, juga engine temperature.

Tidak lupa terdapat logo Leoncino di bagian bawah layar digitalnya. Fitur lainnya, seluruh lampu sudah menggunakan LED.

Lampu dekatnya pakai LED, sedang lampu jauh malah LED projector yang ditemani dengan DRL.

Sayangnya hasil penerangan LED projector-nya kurang maksimal, karena pancaran cahayanya tidak terlalu luas.

Baca Juga: Benelli Leoncino 250, Tampang Enggak Biasa, Handling Ramah dan Enteng

F. Yosi/otomotifnet.com
Lampu utama Benelli Leoncino 250 sudah menggunakan LED Projector, bahkan ada DRL juga

Sedangkan LED pada lampu sein dan lampu pelat nomor belakangnya tergolong terang.

Pada sistem pengereman, Leoncino 250 menggunakan cakram floating 280 mm di depan yang dijepit kaliper 4 piston, kalau yang belakang pakai cakram 240 mm dengan kaliper 1 piston.

Kedua kalipernya ini sudah dilengkapi juga dengan ABS.

Performa remnya cukup baik, gak perlu tekan terlalu dalam untuk mengurangi lajunya. Tekan sedikit, maka motor langsung berhenti.

Baca Juga: Benelli Motobi 152, Patagonian Sampai TNT1130, Berikut Harga Lengkap di Jabodetabek

F. Yosi/otomotifnet.com
Karakter tenaga Benelli Leoncino 250 kuat di putaran tengah