Yakni Grand Touring, Touring, LS Hi-Grade, SS, LV, SV, LM (smart long), dan SM (smart short). Bahkan Chevrolet kepincut untuk menghadirkan kembaran Panther, namun versi mesin bensin yang diberi nama Tavera.
Berikutnya pada 2005, Isuzu meng-upgrade kembali Panther yang modelnya eksis hingga dinyatakan pensiun pada 2021. Perangkat turbo disematkan di semua varian untuk memenuhi standar Euro II.
Ubahannya mencakup tampilan, seperti grill, desain lampu utama, serta interior. Serta ditambahkan varian Grand Touring dan LV Adventure.
Terakhir pada 2013, Isuzu memutuskan untuk melakukan ubahan minor, atau disebut facelift pada Panther.
Baca Juga: Panther Hingga MU-X Kebal Minum B30 dan Solar Busuk, Isuzu : Berkat Lapisan Khusus
“Sejak pertama kali diperkenalkan di Indonesia, Isuzu Panther telah terjual sebanyak 433.113 unit,” imbuh Attias, melalui diskusi virtual.