KIA Picanto Mati Mesin di Manahan, Starter Keluar Api, Jago Merah Jinak Modal Jaket

Irsyaad Wijaya - Jumat, 19 Februari 2021 | 14:00 WIB

KIA Picanto yang terbakar di kawasan Stadion Manahan, Solo, (18/2/21) (Irsyaad Wijaya - )

Setelah itu, dia spontan mencopot jaket dan dibekapkan ke mesin untuk menjinakan si jago merah tersebut.

Bahkan sejumlah anggota polisi dari Polresta Surakarta meluncur ke lokasi untuk membantu pemadaman sembari membawa alat pemadam api ringan (apar).

"Habis itu dibantu petugas dari Disdikpora Solo diambilkan selang, kemudian pemadam kebakaran datang," katanya.

TribunSolo.com/Ryantono Puji Santoso
Tangan Ana Yulianto (35) melepuh karena sambaran api saat mencoba memadamkan api di ruang mesin KIA Picanto miliknya

Beruntung pemilik selamat meski harus mengorbankan tangannya yang melepuh karena sambaran api mencoba memadamkan menggunakan jaket.

Dikatakan, tangan dan kakinya terkena luka bakar karena memadamkan api.

Baca Juga: KIA Picanto Terbakar Misterius, Lampu dan Ban Meleleh, Jeriken Bekas Dicurigai

"Ini tangan dan kaki saya kena luka bakar dikit, tidak apa-apa," paparnya.

Dia sudah menghubungi keluarganya dan bengkel untuk menderek KIA Picanto tersebut.

Sumber: https://solo.tribunnews.com/2021/02/18/mobil-kia-picanto-terbakar-di-manahan-solo-sopir-sempat-padamkan-pakai-jaket-tangannya-terluka?page=all