Otomotifnet.com - Joan Mir, pembalap Suzuki Ecstar MotoGP sudah memutuskan bertahan memakai nomor start 36 di musim 2021.
Padahal Dirinya punya hak memakai angka 1 karena menjadi juara dunia MotoGP 2020 kemarin.
Namun keputusan Joan Mir sudah bulat, tetap memakai nomor kebanggaannya 36.
"Nomor start yang akan aku pakai akan sama seperti sebelumnya yaitu 36," ungkap Mir dalam video di akun Twitter resmi tim Suzuki Ecstar, (12/2/21).
"Memakai nomor start 1 pastinya akan sangat mengesankan, bagaikan mimpi. Tapi aku percaya bahwa 36 adalah nomor yang telah membawaku ke dua titel Juara Dunia," imbuhnya.
Baca Juga: Joan Mir Sudah Pilih Nomor Start MotoGP 2021, Jadi atau Batal Pakai Angka 1?
Pembalap asal Majorca, Spanyol tersebut mengaku nomor 36 menjadi salah satu motivasi terbesarnya untuk terus bekerja keras.
Tidak sulit juga membayangkan bahwa keputusan tersebut juga didasari alasan finansial, mengingat nomor 36 sudah menjadi bagian dari image dan branding Joan Mir.
Tapi, bagaimana bila ada juga alasan mistis yang membuat pembalap berusia 23 tahun tersebut enggan memakai nomor start 1?
Karena meskipun merupakan simbol kejayaan, nomor start 1 bisa dibilang mempunyai kutukan tersendiri di laga MotoGP.
Nyaris seluruh pembalap yang menjadi Juara Dunia MotoGP, atau sebelumnya GP500, gagal mempertahankan gelar mereka saat menggunakan nomor start 1.