PCX 160 Pakai Knalpot Moriwaki, Detail Mewah, Habiskan Rp 93 Jutaan!

Fariz Ibrahim - Kamis, 18 Maret 2021 | 21:00 WIB

All New Honda PCX 160 garapan JackShop LP71 asal Thailand, menghabiskan dana Rp 93 jutaan (Fariz Ibrahim - )

Warna hitamnya ini terlihat kontras dengan detail part-nya, seperti tutup rem dan tutup jalu setang titanium warna ungu, adjustable pin biru, dan baut handel emas.

Karena master rem sudah di-upgrade, kedua kaliper juga kena sentuh menggunakan Gale Speed 2 piston radial warna hitam, yang depan menjepit cakram semi floating aftermarket.

superbikemag.com
Rem depan PCX 160 pakai kaliper Gale Speed 2 piston radial, tersambung dengan selang rem Earl's lengkap dengan Staubli quick-release

Baca Juga: Honda PCX 160 Diuji Lengkap, Top Speed Sampai Konsumsi Bensin, Ini Hasilnya

superbikemag.com
Jok PCX 160 lebih mewah berkat kombinasi kulit dan bludru dengan benang jahit merah dan biru

Sebagai penghubung master rem dan kaliper, selang rem Earl’s dipasang berikut dengan quick-release Stäubli, detail banget kan?

Yang tidak kalah keren adalah repaint pada pelek orisinalnya, menggunakan warna biru yang memancarkan warna ungu ketika terkena cahaya seperti baut titanium, keren!

superbikemag.com
Warna pelek orisinal PCX 160 jadi biru namun memancarkan warna ungu saat terkena cahaya

Untuk memberi kesan premium, jok custom juga disematkan pada PCX 160 ini menggunakan kombinasi kulit dan bludru dengan benang jahit merah dan biru.

Kedua suspensi belakangnya menggunakan Showa yang dibuat secara custom, berkelir merah dengan preload hydraulic, tabung, setelan compression, dan rebound.

superbikemag.com
Suspensi belakang PCX 160 pakai Showa yang di-custom

Baca Juga: PCX 160 Top Speed Tembus 145 km/jam, Cuma Ganti Part CVT, Rp 1,2 Juta Saja