Otomotifnet.com - Keeway V250FI punya tinggi jok yang hanya 715 mm, tentu saja membuat postur 170 cm bisa menapakkan kedua kaki dengan sangat sempurna.
Joknya cukup lebar dengan busa yang empuk dan ada sedikit sandaran tulang ekor, bikin nyaman!
Posisi kaki tentu khas cruiser, berada di depan, tapi ternyata posisi kaki tidak sepenuhnya bisa lurus.
Dan karena pijakannya bulat, kaki jadi harus menahan agar telapak tidak melorot. Efeknya bikin paha dan betis jadi sedikit pegal jika berkendara lama.
Baca Juga: Keeway V250FI Pakai Belt Bukan Rantai, Masa Pakai 25 ribu km, Ini Keunggulannya
Solusinya bisa dengan memposisikan tumit di ujung footstep, atau menyangkutkan ujung kaki di pedal persneling juga pedal rem. Andai pijakan kakinya model lebar, pasti lebih nyaman nih…
Sementara setang fat barnya terasa tidak terlalu tinggi, tapi punya dimensi yang cukup lebar dengan diameter tebal.
Untuk berkendara jauh posisinya cukup relax, hanya saja saat merayap di kemacetan perlu berhati-hati karena lebar, jadi rawan menyenggol kendaraan lain.
Sudut rake V250FI ini ternyata cukup rebah, itu bikin setang jadi lebih stabil saat diajak berkendara lurus juga saat melahap tikungan panjang.
Baca Juga: Keeway V250FI, Cruiser 250 cc yang Punya Sakelar Unik dan Tanpa Rantai
Tapi kalau untuk macet-macetan motor dengan berat 170 kg ini memang terasa sedikit berat.
Redaman suspensi depan upside downnya ternyata punya damping yang sedikit keras, jadi lumayan mengentak tangan ketika melewati jalan tidak rata.
Berbanding terbalik dengan suspensi belakang gandanya, dengan posisi preload setelan kedua, rasanya sangat empuk dan lembut.
Beragam jalan tidak rata bisa diredam sempurna, tapi saat melewati tikungan secara kencang rasanya jadi sedikit limbung.
Baca Juga: Keeway V250FI Diuji Dyno, 250 cc V-twin, Tenaga Kuat Dari Bawah!
Apalagi knalpotnya rendah, jadi kalau belok ke kanan silencer bawah gesrottt…
Data spesifikasi Keeway V250FI:
Tipe mesin: 4 langkah 2 silinder v-twin SOHC
Bore x stroke: 49,0 x 66,0 mm
Kapasitas: 249 cc
Sistem bahan bakar: injeksi
Tenaga maksimal: 16,8 dk (12,5 Kw) @ 8.500 rpm
Torsi maksimal: 17 Nm di 5.500 rpm
Transmisi: 5 percepatan
P x L x T: 2.200 x 895 x 1.100 mm
Jarak sumbu roda: 1.535 mm
Tinggi jok: 715 mm
Bobot: 170 kg
Kapasitas tangki: 20 liter
Suspensi depan: upside down 38 mm
Suspensi belakang: ganda
Ban depan: 120/80-16
Ban belakang: 140/70-16
Rem depan: cakram 280 mm kaliper 3 piston (CBS)
Rem belakang: cakram 240 mm kaliper 1 piston