Mercedes-Benz GLE Ogah Minggir, Mobil Damkar Buru-buru Dihalangi, Klakon Tak Digubris

Ignatius Ferdian - Senin, 29 Maret 2021 | 15:05 WIB

Mercedes-benz GLE 400 menghalangi laju pemadam kebakaran yang sedang dalam perjalanan menuju tempat kebakaram (Ignatius Ferdian - )

Otomotfinet.com - Sedang viral Mercedes-benz GLE 400 menghalangi laju mobil damkar yang sedang dalam perjalanan menuju tugas.

Video yang berdurasi 1 menit tersebut tersebar luas dari hari Minggu 28 Maret 2021 hingga hari ini Senin 29 Maret 2021 masih heboh di dunia jagat maya.

Dalam rekaman video yang di ambil dari kamera ponsel itu diperkirakan terjadi di ruas Jalan Teuku Umar Timur hingga Jalan Diponegoro, Denpasar, Bali.

Terlihat dalam rekaman Mercy warna merah tengah menghalangi laju mobil Damkar BPBD Kota Denpasar.

Baca Juga: Mercedes-Benz C250 Ditemukan Polisi, Terbantu Nomor Seri Spion dan Gril, Tabrak Lari Satu Keluarga di Kelapa Gading

Diketahui saat itu tim Damkar BPBD Kota Denpasar tengah menuju ke lokasi kebakaran di daerah Pemogan, Denpasar Selatan pada Minggu 28 Maret 2021 sekitar pukul 10.00 wita.

Dalam unggahan video yang tersebar di medsos menyebutkan pesan seperti ini

"Teruntuk Mercedes Benz plat DK 89 YP, yang tidak mau menepi saat Damkar BPBD Kota Denpasar menjalankan tugas, Anda tuli gak dengar klakson kenceng? Gak lihat cahaya rotary yang terang?

Undang-undang lalulintas dan angkutan jalan nomor 22 tahun 2009 sudah jelas mengatakan Damkar prioritas pertama lalu diikuti ambulans di posisi kedua.

Baca Juga: Mercedes-Benz E200 W124 Kena Teror, Kaca Retak Ditembus Peluru, Tak Ada Barang Hilang