Larangan Operasional Transportasi Dimulai 6 Mei, Cuma Ini Yang Boleh Lakukan Perjalanan

Ignatius Ferdian - Jumat, 9 April 2021 | 17:00 WIB

Ilustrasi pemudik menggunakan angkutan umum (Ignatius Ferdian - )

"Pengecualian juga diberikan untuk masyarakat yang melakukan kunjungan keluarga yang sakit, kunjungan duka, ibu hamil dengan satu pendamping dan pelayanan kesehatan," ucap Budi Setiyadi.

Ia juga menjelaskan, pengecualian pergerakkan transportasi juga diberlakukan untuk kendaraan pimpinan tinggi negara, mobil pemadam kebakaran dan mobil angkutan barang.

"Untuk wilayah aglomerasi seperti Jabodetabek, Medan ke Binjai dan Deli, Semarang ke Kendal, Demak dan Ungaran masih masyarakat masih diperbolehkan melakukan pergerakan," ucap Budi Setiyadi.

Dalam melakukan antisipasi pergerakan masyarakat, Budi Setiyadi mengungkapkan, pihaknya bersama Polri menyiapkan 333 titik lokasi penyekatan pada periode Mudik Lebaran 2021.

"Dalam hal sanksi, bagi kendaraan yang bandel untuk melakukan perjalanan akan kita arahkan memutar balik dan untuk kendaraan travel gelap akan ditindak mulai dari tilang," ucap Budi Setiyadi.

Sumber: https://www.tribunnews.com/bisnis/2021/04/08/terbitkan-pm-no-13-tahun-2021-kemenhub-larang-operasional-transportasi-berlaku-6-mei?page=2