Otomotifnet.com - Nissan Elgrand E51 lawas lansiran 2007 sampai 2010 masih cocok diboyong untuk saat ini.
Terlebih harga Nissan Elgrand E51 bekas di pasaran cukup menarik, yakni mulai Rp 158 juta hingga Rp 190 jutaan tergantung tahun dan kondisinya.
Sekadar info, Nissan Elgrand E51 yang masuk Indonesia lewat importir umum (IU) umumnya mengusung mesin 2.500 cc V6 bertransmisi otomatis 5 percepatan.
Namun saat berburu unitnya, Ari Hidayat selaku Kepala Bengkel spesialis Nissan Jasmin Motor BSD di Tangerang Selatan mengatakan, konsumen perlu mengetes langsung unitnya di jalan.
Baca Juga: Konsultasi OTOMOTIF: Tarikan Nissan Grand Livina Kadang Tersendat
"Tips pembelian Nissan Elgrand E51 sih sama kayak mobil lainnya. Yang pasti harus test drive di jalan buat merasakan suara dan tenaga mesinnya, kerja transmisi, kondisi kaki-kaki, serta berbagai fiturnya masih berfungsi dengan baik atau tidak," ujarnya (16/4/2021).
Namun Ari berujar, mengecek kondisi Nissan Elgrand E51 secara pribadi diakui akan cukup sulit.
"Jika calon pemilik mau cek sendiri bagian mesin apakah ada oli yang bocor atau bermasalah akan sulit, sebab ground clearence Elgrand E51 itu cukup ceper. Selain itu kap mesinnya juga cukup sempit," sebutnya.
"Karena itu calon pemilik Elgrand E51 disarankan membawa unitnya ke bengkel untuk dilakukan general check up," sambung Ari.
Baca Juga: Konsultasi OTOMOTIF : Idle Nissan Grand Livina XV Ketinggian