Toyota Calya Masih Banyak Peminat, Ini Update Harganya, Mulai Rp 140 Jutaan

Ignatius Ferdian,Ruditya Yogi Wardana - Senin, 10 Mei 2021 | 22:25 WIB

Toyota Calya (Ignatius Ferdian,Ruditya Yogi Wardana - )

Bicara soal dapur pacunya, LCGC 7-penumpang Toyota ini tetap menggunakan mesin 3NR-VE berkapastas 1.197 cc 4-silinder dengan teknologi Dual VVT-i (Dual Variable Valve Timing with Intelligence).

Mesin tersebut diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga 87 dk dan torsi 107 Nm.

Adapun pilihan transmisi manual 5-percepatan tersedia di semua varian Toyota Calya, baik itu E dan G.

Sementara untuk girboks otomatis 4-percepatan hanya tersedia pada Toyota Calya varian G saja.

Baca Juga: Toyota New Calya Lebih Mewah, Kalahkan Daihatsu Sigra di Kelas LCGC 7-Seater

Biar enggak penasaran, berikut update harga terbaru Toyota Calya periode Mei 2021 untuk wilayah DKI Jakarta:

Tipe Harga
E M/T Standar Rp 146,19 juta
E M/T Rp 148,99 juta
G M/T Rp 155,29 juta
G A/T Rp 167,49 juta

*Harga yang tercantum sesuai dengan data pricelist pada website resmi Toyota Indonesia, diakses pada 10 Mei 2021.

**Harga bisa berubah sewaktu-waktu.