Skutik Mungil Kolaborasi Honda dan Yamaha, Teknologi eSP, Rp 27 Jutaan

Aong,Irsyaad Wijaya - Selasa, 18 Mei 2021 | 16:30 WIB

Yamaha Vino, proyek kerja sama Yamaha dan Honda. (Aong,Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Honda dan Yamaha berkolaborasi menciptakan skutik mungil.

Kolaborasi kedua pabrikan tampak adil yang dibagi dari desain oleh Yamaha dan mesin ciptaan Honda.

Kedua pabrikan sepakat jika skutik mungil baru ini dilaunching dengan nama Yamaha Vino.

Bicara soal desain, sekilas mirip dengan Yamaha Fino yang ada di Indonesia dengan ciri khas serba membulat.

Seperti lampu depan, cover headlamp dan bodi membulat.

Baca Juga: Yamaha Vino dan Yamaha Fino, Desain Mirip Beda Fitur

Electrodealpro.com
Bagian depan Yamaha Vino.

Headlamp halogen bulat ini mirip dengan Yamaha Mio Classico, sepasang lampu sein bulat juga tersusun di bagian bawah tameng depan motor ini.

Stoplamp motor ini terlihat sangat menonjol dengan desain mengotak yang agak besar.

Lampu sein belakang juga memiliki desain serupa dengan bagian depan.

Electrodealpro.com
Spidometer Yamaha Vino.

Bagian setang berwarna krom yang cantik, speedometernya juga unik gabungan analog dan digital.

Bagian dek tengah terdapat slot USB charger 12V 1A, sedangkan bagasi jok-nya berukuran 20 liter.