KTM Perpanjang Kontrak Brad Binder, Dahului Miguel Oliveira Yang Dapat Podium 2 di MotoGP Italia

Ignatius Ferdian,Eka Budhiansyah - Selasa, 1 Juni 2021 | 21:55 WIB

Brad Binder MotoGP 2021 (Ignatius Ferdian,Eka Budhiansyah - )

Instagram/ Brad Binder
Brad Binder didampingi Pit Beirer selaku Direktur Motosport KTM dan Mike Leitner sebagai Tim Manajer Red Bull KTM Factory Racing Team

"Kami sangat bangga untuk terus membalap bersamanya dan terus menetapkan target baru bersama-sama," pungkas Pit Beirer.

Sedangkan bagi Brad Binder sendiri, setidaknya perpanjangan kontrak ini memberikan rasa aman baginya sebagai pembalap MotoGP hingga akhir musim MotoGP 2024.

Ini, waktu yang sama layaknya Marc Marquez dengan Honda Racing Corporation (HRC) yang juga mengikat kontrak hingga akhir musim MotoGP 2024.

"Saya sangat, sangat senang telah menandatangani kontrak lagi untuk tiga musim lagi dengan KTM. Sungguh luar biasa telah bersama pabrikan ini untuk waktu yang lama dan kami selalu memiliki hubungan yang baik," aku pembalap MotoGP asal Afrika Selatan itu.

Baca Juga: Jason Dupasquier Meninggal Usai Crash di Kualifikasi Moto3 Italia 2021, Tubuh Tertabrak

"Saya sangat senang dengan warna KTM jadi sangat memuaskan memiliki kontrak panjang yang ditandatangani. Itu keren untuk memiliki kepercayaan dan dukungan dari sebuah perusahaan. Ini suatu kehormatan," pungkas Brad Binder.

Dengan kontrak ini, Brad Binder pun menjadi pembalap MotoGP kedua yang menandatangani kontrak di tahun ini.

Sebelumnya, Jack Miller dengan Ducati usai menang di MotoGP Prancis 2021.