Adapun kebijakan ini diberlakukan sejak 6 Mei hingga 6 September 2021 mendatang.
Pada program ini, Pemprov Jawa Tengah diketahui hanya memberikan keringanan berupan penghapusan denda PKB.
3. Lampung
Pemprov Lampung juga masih menerapkan program pemutihan pajak kendaraan di 2021.
Lebih lanjut, program tersebut diberlakukan sejak April hingga September 2021 nanti.
Baca Juga: Review Perbandingan PKB KIA Sonet Versi 5 dan 7 Seater, Selisih Berapa Duit?
Berdasarkan informasi dari akun Instagram @bapenda_lampung, ada dua item pajak yang masuk dalam program ini.
Yakni pembebasan denda dan tunggakan PKB serta pembebasan biaya pengurusan BBNKB.
4. Bali
Pemrpov Bali juga ikut menghadirkan program pemutihan pajak kendaraan di 2021.
Hal ini mengacu pada Peraturan Gubernur No. 21 Tahun 2021 yang menyebutkan bahwa program pemutihan pajak kendaraan ini berlaku hingga Desember 2021.