Test Ride Rakata X5, Skutik Listrik Merek Lokal Rp 20 Jutaan

Antonius Yuliyanto - Jumat, 2 Juli 2021 | 22:00 WIB

Test ride Rakata X5 (Antonius Yuliyanto - )

Beralih ke handling, pengendalian X5 terasa enteng. Menggerakkan setang juga seperti tanpa butuh tenaga.

Yang biasa menggunakan skutik 110-125 cc pasti akan sedikit kaget.

Dibantu dengan dimensi imut serta bobot motor yang memang ringan berikut ban 10 inci. Rakata X5 terasa cekatan dipakai di jalan.

Namun, wheelbase sepanjang 1.270 mm membuatnya tidak selincah skutik kecil konvensional macam Honda BeAT saat berkilah di kemacetan.

Satu lagi yang menjadi pengganjal yaitu sok belakangnya. Reboundnya terlampau cepat, rasanya malah jadi seperti sok mati yang hanya tinggal per saja.

Rizky/otomotifnet.com
Test ride Rakata X5

Dipakai riding sendiri rasanya mantul-mantul, apalagi kalau melewati jalan keriting dan polisi tidur.

Menghajar tikungan dengan kecepatan tinggi, buritan terasa geal-geol. Diiringi dengan suara standar samping yang menyambar aspal.

Performa

Rakata X5 menggunakan dinamo BLDC (Brushless DC) model hub buatan Bosch berdaya 1.750 Watt. Dinamo tersebut dipadukan dengan baterai Lithium-ion 60 V 20 Ah.

Pihak Rakata memberi jaminan garansi 2 tahun untuk baterai dan dinamo, serta 1 tahun buat controller dan chargernya.

Rizky/otomotifnet.com
Baterai Rakata X5, speknya 60 volt 20 Ah