Mobil Langka Peugeot Partner Ganti Mesin dan Transmisi, Bertenaga dan Nyaman!

Rendy Surya - Minggu, 25 Juli 2021 | 22:00 WIB

Peugeot Partner ganti mesin 2.000 cc transmisi otomatis (Rendy Surya - )

Ini menjadi alasan Hadi Taruna untuk mengganti mesin bawaan dengan mesin yang lebih besar.

“Saya pakaikan 2.000 cc DOHC kalau di Indonesia, mesin ini dipakai Peugeot 307 SW bensin berkode EW10J4, tenaganya 160 dk dengan torsi 165 Nm,” jelas pria ramah ini.

Untuk membenamkan mesin 2.000 cc ke dalam kompartemen Partner bukan hal yang mudah.

“Hampir semua dibikin custom, mulai posisi mesin agar center, buat dudukan engine mounting, ke as roda dan girboks, hingga jalur sistem pendinginan,” terang warga Tangerang Selatan ini.  

Awalnya, setelah mesin 2.000 cc ‘naik’, transmisi manual 5–speed sempat dipertahankan, “Karena mesin bisa dikawinkan tanpa harus menggunakan adjuster,” jelas Hadi Taruna.

Baca Juga: Mitsubishi Galant Hiu Dandan Serba VR-4, Tayang di Kanal Otojadul

Rian/Otomotifnet
Peugeot Partner ganti mesin 2.000 cc transmisi otomatis

Namun seiring waktu, sang empunya mobil dibantu Hadi Taruna mengubah dari transmisi manual ke otomatis.

“Menggunakan transmisi otomatis milik 306 versi mekanis, kodenya ZF 4HP14,” terang Hadi lagi.