Ada Suara 'Kretekkretek', Waspada Beberapa Penyakit Daihatsu Taruna Bekas

Irsyaad W,Abdul Aziz Masindo - Kamis, 19 Agustus 2021 | 14:30 WIB

Ilustasi Daihatsu Taruna Bekas (Irsyaad W,Abdul Aziz Masindo - )

1. Mesin

Dok.Otomotif
Mesin Daihatsu Taruna CSR

Secara umum tak ada masalah berarti dengan mesin Taruna, namun penggunaan material aluminium untuk blok mesin mesti waspada jika mobil pernah terserang overheat.

Untuk itu perhatikan betul sambungan blok dan kepala silinder, apakah masih lempeng atau sudah melengkung.

2. Jok baris kedua

Kemudian jok baris kedua, bisa jadi ini merupakan kelemahan Daihatsu Taruna F-series. Saat melaju kerap terdengar suara 'kretekkretek' pada jok baris kedua.

Hal ini disebabkan jok baris tengah hanya bertumpu pada satu titik. Untuk mengatasinya, ganjal tumpuan jok ini dengan bantalan karet.

3. Suspensi

Dok. OTOMOTIF
Ilustarsi Daihatsu Taruna Bekas

Setelah itu cek bagian suspensi, selama pengguna sebelumnya menggunakan dalam batas normal, tak ada masalah berarti di bagian ini.

Baik arm, ball joint dan bagian lain relatif masih berfungsi baik.

Jika pemilik sebelumnya kurang perawatan terhdap Taruna, sebaiknya memeriksa kondisi karet-karet bushing untuk mengoptimalkan kinerja suspensi.

4. Gardan

Terakhir gardan, suara gemuruh saat melaju menandai adanya masalah di gardan. Untuk itu, sebaiknya memeriksa gardan secara lebih seksama.

Bila gemuruh ini semakin keras, kemungkinan kerusakan terjadi pada gigi gardan.