Pajero Sport Makin Kece Pasang Lampu Sein LED Dalam Kaca Spion

Ferdian,Muhammad Mavellyno Vedhitya - Minggu, 29 Agustus 2021 | 13:41 WIB

Ilustrasi kaca spion sein LED (Ferdian,Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

Otomotifnet.com - Umumnya lampu sein pada mobil selain terletak di bagian depan dan belakang, beberapa juga ada di spion.

Tapi sekarang ada beberapa produk yang bisa bikin tampilan mobil makin stylish hanya dengan tambahan lampu sein LED. 

Tak hanya menempel di luar, tapi lampu sein ini bisa dipasangkan di bagian dalam kaca spion.

Pengelola SACS Speedglow Asia Jaya Motor, Wira Sentosa yang bermarkas di Pondok Gede, Jakarta Timur mengatakan lampu sein pada spion tidak hanya bisa dipasang di cover seperti banyak pada mobil baru, tetapi juga di dalam kaca.

"Kami melayani pengunaan kaca spion yang ada lampunya di cermin, jadi dalam cermin itu ada lampu seinnya. Fungsinya saat kita mau belok di kaca spionnya itu ada tanda indikator riting," ujar Wira saat ditemui tim redaksi.

Nah, bagi pemilik Mitsubishi New Pajero Sport yang mau bikin mobil kelihatan lebih mewah juga bisa.

Baca Juga: Pajero Sport & Fortuner 4x4 Dengan Gardan LSD, Olinya Tak Boleh Sembarangan, Ini Alasannya!

Kaca spion aftermarket ini didesain khusus untuk New Pajero Sport.

Saat menyalakan lampu sein, LED yang ada di kaca spion juga akan menyala.

Selain membuat tampilan menjadi lebih mewah, juga bisa dipakai sebagai penanda bagi pengendara yang berada di sisi mobil.

Untuk pemasangannya, Wira mengaku terbilang mudah, karena bersifat plug n play.

Tinggal melepas cermin standar, kemudian menggantinya dengan produk asal Taiwan ini.

Menariknya, kaca spion mobil ini memiliki warna biru, bukan bening.