Sementara itu, Fajar Putra selaku Owner showroom Dolan Kars di Tangerang Selatan menyebut, ada sedikit perbedaan antara Toyota Camry XV40 bermesin 2.400 cc dan 3.500 cc.
"Di mesin 2.400 cc, ada tipe G dan V. Biasanya orang lebih tertarik beli tipe G karena material joknya sudah full kulit, kalau G belum. Sedangkan tipe Q itu ada sunroof, lubang knalpotnya ada dua dan punya fitur kursi pijat di baris kedua, cuma unitnya ini jarang banget," terangnya.
Sebagai informasi, Toyota Camry XV40 tipe Q bermesin 3.500 cc V6 diklaim mampu menyemburkan tenaga maksimal sebesar 277 dk di 6.200 rpm dan torsi 346 Nm di putaran 4.700 rpm.
Sementara untuk varian mesin 2.400 cc, tenaganya diklaim mencapai 167 dk di 6.000 rpm dan torsi mencapai 224 Nm di 4.000 rpm.