Otomotifnet.com – Sejatinya semester dua tahun ini memang bakal muncul beberapa mobil baru, baik itu varian anyar, model change hingga facelift.
Dan kemunculan mobil-mobil baru ini diproyeksikan bakal hadir di ajang GIIAS pada November 2021 mendatang.
Namun ternyata baru-baru ini beredar foto-foto beberapa mobil baru tersebut di dunia maya.
Paling hangat saat ini yang tengah jadi perbincangan adalah kemunculan foto-foto Toyota Avanza terbaru yang mengalami perubahan drastis alias model change.
Baca Juga: Toyota Avanza Veloz Baru Berubah Total. Bodi Mirip Mitsubishi Xpander?
Nah, foto-foto yang ‘bocor’ ini merupakan varian tertinggi dari Avanza, yakni Veloz yang diberi embel-embel Q TSS.
Seperti kita ketahui, tipe Q ini kalau di produk Toyota merupakan varian tertingginya.
Dari foto-fotonya yang beredar, selain tampilan eksteriornya berubah total dari generasi yang ada saat ini, juga terlihat jelas beberapa fitur yang dimiliki All New Veloz Q TSS ini.
Misalnya pada bagian fascianya yang kini terkesan makin agresif, tampak desain grill mengusung model trapezium seperti pada Corolla Cross, namun dibikin lebih menyiku. Ada juga yang bilang mirip Raize.
Lalu di kedua ujung bumper dirancang memiliki tekukan tegas, yang kemudian disematkan foglamp.
Gaya headlampnya pun dibikin menyipit dan tampak sudah menggunakan LED, serta ada DRL di sisi bawahnya yang sepertinya berfungsi juga sebagai lampu sein.
Kemudian pada kaca depan sebelah atas, terlihat ada sensor kamera yang bisa dipastikan merupakan bagian dari fitur Toyota Safety Sense (TSS).
Ini artinya Veloz terbaru ini menawarkan fitur keselamatan yang cukup mumpuni.
Baca Juga: Bocor, Penampakan Toyota Avanza Veloz Baru, Wajah Gabungan Fortuner Dan Raize
Lanjut ke bagian spion, pada sisi bawahnya juga terdapat kamera 360 derajat.
Fitur ini tentunya sangat membantu dalam memantau area blind spot di mobil saat lagi berkendara maupun parkir.
Kerennya lagi, kalau dicermati dari foto-fotonya, sekilas dimensi bodinya seperti lebih panjang dan tinggi dari versi saat ini.
Peleknya yang diusungnya pun punya diameter besar, yakni 17 inci dengan pewarnaan two tone dan desain palang yang stylish.
Nah, ketika dicermati bagian dalam pelek belakang, wow.. ternyata All New Veloz tipe tertinggi ini sudah mengusung rem cakram nih sob. Keren!
Trus di bagian bawah bodi samping terdapat body kit berupa sideskirt.
Sementara di bagian buritan, desain stop lampnya tampak menyambung dari sisi kanan ke kiri, mirip dengan Raize. Lampu belakangnya sudah LED loh.
Kemudian Nama Veloz kini tak lagi disematkan di sisi pintu bagasi, melainkan ditaruh di bawah logo Toyota.
Baca Juga: Pantas Saja, Ini Alasan Harga BBM Non Subsidi Pertamina di Tiap Daerah Berbeda
Sementara identitas tipenya, yakni Q, diposisikan di pojok bawah kanan pintu bagasi.
Makin keren adanya underguard, baik di bawah bumper belakang maupun depan.
Melongok ke kaca belakang, terlihat sudah mengusung fitur defogger.
Lalu di atap belakang tampak bertengger antenna berbentuk sirip hiu alias shark fin.
Lanjut ke bagian interior, tampak setirnya berbalut kulit dan terdapat beberapa tombol, yang dipastikan berhubungan dengan fitur unggulannya, yakni TSS.
Head unit yang ada di tengah dasbor tampilannya juga lebih kekinian yakni model floating, dengan bentangan layar sekitar 9 inci.
Penyetelan AC juga terlihat sudah digital, dan saat diperhatikan pada bagian pilar A terdapat airbag.
Tak hanya itu, pada pinggiran jok depan juga tampak sudah disematkan side air bag. Mantap!
Joknya terlihat sudah berlapis kulit dengan pewarnaan two tone.
Kerennya lagi, beberapa panel di dasbor sudah menganut material soft touch loh.
Lalu menurut info valid dari sumber kami yang enggan tenar, disematkan pula electronic parking brake yang posisinya ada konsol tengah di belakang tuas transmisi.
Tak hanya itu, di belakang tombol electronic parking brake juga terdapat wireless charger untuk memudahkan saat mengisi daya smartphone.
Lalu untuk kenyaman penumpang di jok baris kedua dan ketiga, pada plafon di antara jok depan dan belakang, terdapat roof monitor. Loh, posisi AC double blowernya gimana?
Tenang, untuk membantu pendinginan kabin belakang, terlihat ada blower AC di sisi kiri maupun kanan roof monitor.
Kemudian untuk kenyaman duduk penumpang belakang, di bagian tengah jok disediakan arm rest.
Kemudian di bagian belakang konsol tengah terdapat USB port untuk kebutuhan ngecharge handphone penumpang baris dua.
Nah, dari info yang kami dapatkan, All New Avanza series ini tetap bakal ditawarkan dalam dua pilihan mesim, yakni 1.300 cc dan 1.500 cc.
Tapi kini tak lagi penggerak roda belakang (RWD), melainkan berganti jadi penggerak roda depan (FWD).
Untuk sistem transmisinya juga sekarang menggunakan CVT (Continuously Variable Transmission) untuk yang transmisi otomatis.
Tapi ada juga pilihan transmisi manual 5 percepatan. So, layak nih ditunggu!