Kasih Paham, DAM Berikan Bedah Teknologi All New CB150R dan CBR250RR Terbaru

Panji Nugraha - Selasa, 26 Oktober 2021 | 12:40 WIB

Ilustrasi bedah teknologi produk All New Honda CB150R, CBR150R dan CBR 250RR (Panji Nugraha - )

Otomotifnet.com - Kasih paham, PT Daya Adicipta Motora (DAM) memberikan informasi bedah teknologi All New Honda CB150R Streetfire, All New CBR150R dan Honda CBR250RR kepada media, vlogger dan blogger secara online (26/10/2021).

Event virtual bertajuk Sharing Product Knowledge Sepeda Motor Honda bersama Media & Blogger juga sekaligus untuk mempererat tali silaturahmi antara Media dan Perusahaan.

Tercatat 25 jurnalis dari berbagai media Cetak maupun Online dan 11 Blogger/Vlogger mengikuti kegiatan sharing teknologi sepeda motor Honda.

Dalam kegiatan ini peserta diajak untuk mengenal fitur dan teknologi motor sport Honda, seperti Honda CB150R Streetfire, Honda CBR150R, dan Honda CBR250RR.

Baca Juga: Honda CB150R Streetfire Dijual Lebih Murah, Ternyata Karena Hal Ini

Lerri Gunawan selaku Chief Operating Officer PT DAM, beri informasi seputar teknologi line up motor Honda dan juga bersilaturahmi

“Kegiatan ini menjadikan moment bagi kami dengan rekan-rekan jurnalis, blogger, dan vlogger untuk bisa bersilaturahmi,"

"Kami juga mengucapkan terima kasih atas kontribusi rekan-rekan media, blogger, dan vlogger yang selalu setia membantu dalam menyebarkan luaskan informasi dan layanan sepeda motor Honda kepada seluruh lapisan masyarakat khususnya di Jawa Barat,” ujar Lerri Gunawan selaku Chief Operating Officer PT DAM.

Sharing product knowledge dipandu langsung oleh trainer-trainer DAM yang telah menghasilkan mekanik-mekanik AHASS yang berkualitas.

Peserta juga diberi pembekalan materi seputar perawatan sepeda motor Honda agar selalu dalam kondisi yang prima sehingga diharapkan nantinya dapat memahami bagiamana cara perawatan sepeda motor yang benar.