Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

DAM Punya Acara Virtual Baru 'Showroom Honda', Live di Instagram

Panji Nugraha - Selasa, 14 September 2021 | 20:55 WIB
Showroom Honda bakal digelar 2 minggu sekali
DAM
Showroom Honda bakal digelar 2 minggu sekali

 

Otomotifnet.com - Showroom Honda adalah acara virtual terbaru garapan PT Daya Adicipta Motora (ADM) selaku main dealer sepeda motor dan spare part Honda untuk wilayah Jawa Barat.

Event virtual ini dibuat bertujuan untuk memberikan kemudahan kepada konsumen dalam mendapatkan informasi, yang ditayangkan langsung melalui Instagram @AlwaysHonda.

Episode pertama Showroom Honda akan diselenggarakan hari Rabu 15 September 2021 mulai pukul 16.00 WIB.

Episode perdana akan dipantu oleh Instruktur Safety Riding DAM, dengan membahas tema “Aman dan Nyaman Saat Berkendara”.

Baca Juga: BeAT dan Vario 125 Kena Potong Rp 3 Juta, Selama PPKM DAM Adakan Pameran Virtual

Tema perdana event Showroom Honda akan membahas Aman dan Nyaman Saat Berkendara
DAM
Tema perdana event Showroom Honda akan membahas Aman dan Nyaman Saat Berkendara

Dalam rangkaian acaranya, seluruh penonton juga diajak untuk selalu #Cari_Aman saat berkendara menggunakan Helm, Jaket, Sarung Tangan, dan Masker.

“Kami selalu berupaya memanjakan konsumen Honda dengan memberikan waktu lebih untuk memberikan informasi seputar sepeda motor Honda mulai dari berbagi pengalaman berkendara,"

"Menghadirkan influencer yang menginspirasi bagi pecinta motor Honda, hingga tips perawatan dan cara memodifikasi sepeda motor yang baik dan benar,” ujar Promotion Departement Head DAM, Demmy Firmansyah.

Event virtual Showroom Honda ini akan rutin diselenggarakan, tepatnya dua minggu sekali dengan bahasan dan informasi yang menatik untuk ditonton.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa