Yamaha Nuovo Ojek Online, Dandan Rapi, Mesin Ikutan Dibore up

Panji Nugraha - Sabtu, 25 Desember 2021 | 22:10 WIB

Modifikasi Yamaha Nuovo (Panji Nugraha - )

Detail lainnya ada headlamp LED dan saklar pakai punya Bajaj Pulsar yang bisa menyala di kegelapan. 

Untuk menunjang pekerjaanya, lighter charger dipasang pada motornya.

"Itu buat sendiri, ambil dari lighter-nya motor TVS," aku pria ramah ini.

Jadi bisa isi ulang baterai smartphone-nya di perjalanan.

Baca Juga: Nouvo Z Berlivery 60Th Anniversary, Mesin 150 Cc, Pengereman Hedon!

Dok. Otomotif
Yamaha Nuovo dipakai narik, mesin sudah bore up, tak masalah
 

Soal mesin juga enggak dibiarkan standar, ternyata sudah bore up bro!

"Saya pakai piston 53 mm, naik dikit cc-nya," bisiknya.

Bore up 127,7 cc dari standarnya yang cuma 113,7 cc dipakai narik ojek gak ada masalah tuh? 

"Asal olinya saja harus yang lumayan. Kalau pakai oli mesin biasa takut menguap malah rusak biayanya gede," tutur Ziki. 

Dok. Otomotif
Headlamp Yamaha Nouvo pakai LED, terang nih