Otomotifnet.com - Mazda 2 bisa jadi pilihan hatchback seken yang menarik, karena desainnya yang sporty serta sarat teknologi.
Dengan segudang kelebihan dari Mazda 2, tentunya sebelum membeli atau bahkan yang sudah punya, wajib tahu masalah khas yang sering menjangkit hatchback satu ini.
Mengandalkan mesin 4 silinder berkapasitas 1.500 cc DOHC dengan teknologi Skyactive, All New Mazda 2 memang enak dan mudah dikendarai.
Tapi setelah setahun dipakai, "Perhatikan saja service record-nya, selama masih mengikuti servis berkala umumnya masih aman belum ada penggantian,"
Baca Juga: Test Drive New Mazda 2 Sedan, Segini Konsumsi BBM dan Performanya
"Apalagi kalau jarak tempuhnya masih rendah," ujar Supriyadi, Service Advisor Mazda Bintaro.
Namun untuk Mazda2 generasi pertama, "Perhatikan engine mounting, joint setir, dan rack steering-nya. Karena usia pakainya rata-rata sudah 4-5 tahun," bilangnya lagi.
Selain itu, khususnya yang keluaran Novomber 2009 – 2010, menurut informasi yang pernah OTOMOTIF dapatkan dari komunitas M2Unity, ada beberapa unit yang muncul kendala di bagian steering rack.
Meski saat itu sudah ditangani oleh pihak Mazda.