PT Waskita Sriwijaya Siap Sisir Jalan, Imbas Tragedi Maut Honda Brio di Tol Kayu Agung-Palembang

Ferdian - Senin, 10 Januari 2022 | 13:40 WIB

Honda Brio hantam median jalan, mahasiswi telungkup di aspal (Ferdian - )

Lebih lanjut, langkah tersebut juga sebagai bentuk antisipasi jika ternyata ada kerusakan lain yang terdeteksi oleh para petugas.

Kemudian untuk perbaikannya tidak hanya dilakukan secepat mungkin, tapi juga kualitas aspalnya ditingkatkan agar bertahan lebih lama.

Baca Juga: Mahasiswi Telungkup di Aspal Tol Palembang, Terlempar Dari Brio Usai Oleng Hantam Pembatas

"Monitoring kondisi jalan akan terus dilakukan sampai konsolidasi tanah settlement yang terjadi memasuki fase stabil," jelas Septiawan.

Septiawan juga mengimbau agar pengguna jalan tol selalu berhati-hati saat berkendara.

Tidak lupa pengguna jalan tol diminta untuk selalu memperhatikan rambu-rambu lalu lintas dan informasi keselamatan.

"Serta memperhatikan batas maksimal kecepatan kendaraan di jalan tol," pungkasnya.

Sumber: https://palembang.tribunnews.com/2022/01/09/imbauan-pt-waskita-toll-road-untuk-pengendarai-yang-melintas-di-tol-kayaugung-palembang