Beli Tapi Dianggurin, Begini Cara Manasin Motor Listrik Biar Enggak Rewel

Irsyaad W,Muhammad Farhan - Selasa, 18 Januari 2022 | 14:20 WIB

Motor listrik Gesits (Irsyaad W,Muhammad Farhan - )

Otomotifnet.comMotor listrik juga perlu dipanasin.

Terutama yang udah beli tapi cuma dianggurin di rumah.

Jika jarang dipakai, baterai motor listrik rentan rewel.

Agar tetap awet, ada perawatan yang mesti dilakukan pemilik.

Mengenai langkah-langkahnya dijelaskan Ady Siswanto, owner bengkel Petrikbike, Bekasi, Jawa Barat.

"Mirip seperti motor bensin yang perlu dipanaskan, motor listrik juga perlu dipanaskan namun caranya berbeda," terangnya.

Kalau motor bensin cara manasin dengan menyalakan mesin beberapa menit atau dipakai jalan, motor listrik juga mirip.

"Caranya minimal dengan cara dicharge selama sekitar 10 menit setidaknya satu minggu sekali," imbaunya.

Farhan
Ilustrasi baterai motor listrik kondisi terpasang

"Tujuannya supaya baterai enggak cepat drop," lengkapnya.