Modifikasi Mercy Tiger Wagon S123 230TE, Bikin Mata Enggak Berkedip

Andhika Arthawijaya - Selasa, 18 Januari 2022 | 21:40 WIB

Modifikasi Mercy Tiger Estate 230TE 1991, simpel, berkelas, tapi mewah (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com - Pria yang hanya mau disapa Ario ini memang luar biasa kalau sudah menyangkut hobi otomotifnya.

Pada tahun 2020 lalu, Ario pernah masuk Tabloid OTOMOTIF dengan 2 Mercy Tigernya yang sudah full USDM dan pelek Brabus. Dan sekarang koleksinya nambah lagi cuy!

Diawali sejak ia mendapatkan Mercy Tiger Estate 230TE keluaran 1985 warna hitam ini.

Mercy wagon dari Jerman tersebut kemudian didandani olehnya agar terlihat mewah.

Di bagian eksteriornya tampak sudah dipasangi bumper dan lampu versi Amerika alias USDM khusus wagon.

Baca Juga: Lama Kena Pasung di Garasi, Mercy Tiger 280E 1984 Low KM Dijual Harga Genap

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Mercy Tiger Estate 230TE milik Ario, tampak belakang

Untuk pelek yang tadinya pakai Brabus Monoblock III 17 inci, "Sekarang diganti pakai Brabus Monoblock III 3 pieces diameter 18 inci, biar kelihatan lebih oke lagi," papar Ario.

Memang Brabus Monoblock III ini pasangan yang pas untuk Mercy era '80-'90an. Keren kan?

Di interiornya, seluruh jok dan doortrim diganti dengan yang berbahan wool warna beige.