Upgrade side skirts berlekuk tegas ikut mengisi proposi bodi samping.
Sementara aksen baut bolt-on mengiasi fender belakang.
Lalu sektor belakang, dijejali ducktail berdesain menukik ke atas untuk menghasilkan efek downforce.
Melihat ke bawah, ada bumper bergaya agresif dengan pasokan diffuser besar warna hitam yang mengasup 2 knalpot jumbo.
Bukan cuma body kit, kaki-kaki Toyota Supra A90 garapan Veilside ini juga ditopang pelek Andrew Racing warna silver.
Seperti di awal, paket wide body kit ini lebih mahal dari tipe tertinggi All New Veloz
Yakni sentuh angka taksiran 2.64 juta Yen atau sekitar Rp 330 jutaan.
Padahal harga Toyota All New Veloz tipe Q CVT TSS saat ini hanya Rp 323,5 juta (per 20/1/22).
Baca Juga: Modifikasi Toyota GT86 2013, Gara-Gara Gak Sabar Nunggu Body Kit V2