Biar Glowing, Aspal Mandalika Disembur Vacuum Jet Truck, Angkat Debu Membandel

Ferdian - Rabu, 13 April 2022 | 15:00 WIB

Vacuum Jet Truck yang menyemprot air ke sirkuit Mandalika (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Biar tetap glowing dan kondisinya prima, sirkuit Mandalika tetap dirawat usai MotoGP Mandalika 2022.

Koordinator Trek Sirkuit Mandalika Denny Pribadi menyampaikan sejumlah agenda pembenahan pada area sirkuit dengan panjang lintasan 4,31 kilometer itu.

ITDC bersama MGPA akan terus melakukan perawatan di Sirkuit Mandalika.

Sampai nanti penyelenggaraan itu GT World Challenge Asia, FIM MOTUL Superbike World Championship, maupun Kejuaraan Dunia Supersport, atau disebut juga WorldSSP.

Perawatan paling utama adalah pada aspal Sirkuit Mandalika.

Perawatan aspal ini selalu dilakukan secara berkala untuk membersihkan debu dan kotoran di permukaan aspal Sirkuit Mandalika.

"Permukaan aspal ini selalu dibersihkan dengan alat yang bernama sweeper. Mobil truk yang pada bagian bawahnya terdapat perangkat untuk menyapu air yang menggenang. Hal ini karena aspal sirkuit selalu dibersihkan dengan air sumber mata air," jelasnya (12/4/2022).

Penyemprotan aspal dengan air ini menggunakan vacuum jet truck.

Vacuum jet truck ini mengeluarkan air dengan kekuatan yang mampu mengangkat debu atau kerikil di area lintasan.

Tekanan air yang keluar dari selang truk tersebut diatur sedemikian rupa agar tidak merusak struktur aspal (high water pressure).