Jangan Asal OTW, Siapin Rencana Ini Jika Ingin Mudik Naik Mobil Listrik

Irsyaad W,Radityo Herdianto - Rabu, 20 April 2022 | 11:00 WIB

Hyundai Ioniq Electric (Irsyaad W,Radityo Herdianto - )

Otomotifnet.com - Mobil listrik bisa dipakai mudik lebaran 2022.

Hal ini ditegaskan Bonar Pakpahan, Product Expert PT Hyundai Motors Indonesia (HMID).

Namun menurutnya, para pemilik jangan asal On The Way alias tancap gas saja.

"Jika ingin pakai mobil listrik buat mudik, wajib siapkan travel plan," sebutnya.

Travel plan yang dimaksud yakni memperkirakan jarak tempuh tujuan dengan kapasitas baterai.

Ambil contoh, jarak tempuh dari Jakarta tujuan Solo, Jawa Tengah berkisar 500 kilometer.

Sedangkan kapasitas baterai mobil listrik maksimal menempuh jarak 400 kilometer.

Aris/Gridoto
Hyundai IONIQ saat mengisi daya baterai di salah satu mall

"Untuk berjaga-jaga siapkan lokasi titik charging station di 200 kilometer sekitar Cirebon, Jawa Barat," papar Bonar.

"Ini mensiasati ketersediaan charging station yang masih terbatas serta kondisi lalu lintas macet," terusnya.

Setidaknya masih ada spare kapasitas baterai 30 persen lebih untuk perjalanan sebelum charging.

Harus direncanakan juga jenis charging yang dipakai apakah arus AC 25 watt atau arus DC 50 watt ke atas.

Jika yang tersedia hanya arus AC 25 watt, berarti pemilik mobil harus merencakan waktu untuk menginap.

"Pengisian dari 20 hingga 30 persen ke penuh, arus AC 25 watt butuh waktu sekitar 4 sampai 6 jam," jelas Bonar.

"Sedangkan fast charging arus DC 50 watt ke atas setidaknya hanya 1 jam sampai penuh," imbuhnya.

Baca Juga: Enggak Asal Gelinding, Servis Mobil Listrik Setahun Sekali, Montir Cuma Ganti Ini