Sopir Dibikin Kaget Teriakan Warga, Ditinggal Bertamu, Balik-balik Truk Mendarat di Atap Rumah

Ferdian - Sabtu, 14 Mei 2022 | 15:15 WIB

Truk mundur dan timpa rumah di Blitar (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Efek hand rem tak kuat menahan beban, truk yang lagi parkir mundur dan terbang hingga menimpa rumah warga.

Kejadian sebuah truk mendadak muncul dan mendarat di atas sebuah rumah, Kamis (12/5/2022) sore, jadi omongan warga Dusun Pagak, Desa Plumbangan, Kecamaatan Doko, Kabupaten Blitar.

Truk tersebut datang dari atas lalu jatuh terbalik dan menimpa rumah Aris (54) warga setempat.

Akibatnya rumah Aris mengalami kerusakan parah akibat tertimpa kendaraan besar itu.

Tetapi Aris dan istrinya tidak sampai tertimpa truk.

Keduanya bisa lolos dari maut karena saat kejadian, keduanya belum kembali dari ladang.

Sedangkan anak mereka sedang mandi di kamar mandi belakang.

"Tidak ada korban luka meski truk itu merusakan rumah warga," kata AKP Kadek Aditya Yasa Putra, Kasat Lantas Polres Blitar (13/5/2022).

Truk nopol N 8569 UE bukannya terbang lalu mendarat di atap rumah warga.

Tetapi akibat menggelinding mundur dari jalan yang memang posisinya lebih tinggi dari rumah Aris.

Truk itu berjalan mundur karena diduga hand rem yang terpasang tidak kuat.

Lalu truk jatuh dari tebing jalan dan terbalik, kemudian menimpa rumah Aris.

Menurut kapolsek, kecelakaan tunggal itu terjadi saat sopir truk, Supri (48), warga Desa Sumberurip, Kecamatan Doko sedang bertamu ke rumah salah seorang warga di sana sekitar pukul 17.00 WIB.

Supri dalam perjalanan pulang dari mengantarkan jagung dari Kecamatan Wlingi.

"Dalam perjalanan pulang, sopir truk mampir ke rumah temannya," paparnya.

Informasinya, ia mampir ke rumah Sukar (60), mantan Kasun Pagak karena akan membahas rencana mengangkut hasil panen jagung milik Sukar.

"Sebelum pulang, ia sekalian mampir karena kebetulan melintas di depan rumahnya (Sukar)," ujarnya.

Saat ditinggal bertamu ke rumah Sukar, truk kosong itu diparkir di tepi jalan dusun di dekat rumah Sukar.

Di dusun itu jalannya memang banyak tikungan tajam dan naik turun, termasuk sebagian banyak rumah warga yang berada di bawah jalan.

Itu karena dusun itu dikelilingi hutan dan kebetulan kini lahan hutan jatinya dijadikan lokasi wisata

Yakni wisata Jati Park yang menawarkan panorama pohon jati yang berumur ratusan tahun dengan permainan anak-anak.

"Saat ditinggal bertamu oleh si sopir itu, truknya sudah diparkir dengan diamankan dengan hand rem. Mungkin saja, remnya kurang kuat," kata kapolsek.

Dan saat ditinggal bertamu atau sekitar 30 menit, mendadak Supri dikejutkan dengan suara keras.

Bersamaan itu, juga terdengar suara warga berteriak.

Supri langsung berlari keluar dan mendapati truknya sudah tidak terlihat di tempat parkirnya.

Namun tidak disangkanya, truknya sudah tak ada dan berjalan mundur.

Di saat berjalan mundur itu, truk menghantam pembatas jalan yang dibangun di tepi jalan setinggi 50 centimeter.

"Mungkin, karena menghantam pembatas jalan itu sehingga laju truk yang berjalan mundur itu terpelanting, lalu terbalik," ujarnya.

Baca Juga: Libas Tikungan Melebar, Avanza Jotos Kabin Truk Boks, Dua Orang Luka Berat

Sumber: https://surabaya.tribunnews.com/2022/05/13/tiga-warga-blitar-lolos-dari-maut-meski-sebuah-truk-terbalik-dan-mendarat-di-atas-rumahnya?_ga=2.45419044.1460344077.1652494954-410719533.1591179240