Otomotifnet.com - Suzuki Ertiga Hybrid telah meluncur di Indonesia.
All New Ertiga Hybrid ini hanya hadir pada tipe GX dan Suzuki Sport (SS) saja.
Sementara tipe bawahnya, GL dan GA masih memakai mesin non hybrid.
Mesin berjuluk Smart Hybrid ini konfigurasinya empat silinder 1.462 cc.
Lalu dipadukan dengan Intergrated Starter Generator (ISG) dan baterai Lithium-ion.
Menarik membahas varian termurah dari Ertiga Hybrid ini, yakni GX manual.
Karena cuma dijual Rp 270,3 juta on the road DKI Jakarta.
Dengan harga segitu, fitur baru apa saja yang ada di Suzuki Ertiga Hybrid GX Manual?
Mulai dari tampilan, varian GX sudah dapat gril depan desain baru beraksen chrome.