Otomotifnet.com - Penjualan tiket ajang Motocross Grand Prix (MXGP) Samota Sumbawa ramai.
Hingga Selasa (21/6/2022), tercatat penjualan tiket MXGP Samota sudah menembus angka sekitar 23.500 tiket.
Bahkan, untuk tiket jenis skybox untuk hari Minggu habis terjual.
"Mungkin sekitar 23.500 karena bertambah setiap saat, untuk skybox sudah sold out di hari minggu," kata Rayhan Ifdial Head of Marketing and Ticketing MXGP Samota saat dikonfirmasi (21/6/2022).
Sebarannya pembeli tiket MXGP Samota kata Rayhan paling banyak di Kota Mataram, KSB, Sumbawa, Bima, dan Dompu.
Selanjutnya, Rayhan belum bisa memastikan total jumlah penonton dari luar NTB.
"Luar ntb juga banyak mas dari penjualan online. Saya belum bisa pastikan karena di luar ntb ada yg beli di tiket.com ada juga yg beli di ticket box partner di ntb," terangnya.
Tiket yang paling banyak terjual yakni tiket jenis festival.
Adapun jumlah tiket MXGP yang disediakan sebanyak 75.000 ribu.
Berikut sebarannya:
Jumat:
- Festival: 15rb
Sabtu:
- Festival: 25rb
- VIP: 600
- VVIP: 600
- Skybox: 110
Minggu:
- Festival: 30rb
- VIP: 600
- VVIP: 600
- Skybox: 110
Baca Juga: Tunggangi CRF250R, Pembalap Muda Binaan AHRT Siap Berlaga di MXGP Samota 2022