Dalam video berdurasi sekitar 15 detik tersebut, terdapat tampilan panel instrumen Hyundai Stargazer full TFT.
Pada bagian tengahnya terdapat gambar mobil Hyundai Stargazer dari belakang lengkap dengan indikator emergency braking.
Ini masuk dalam fitur Forward Collision Avoidance Assist.
Selain itu di bagian bawahnya terdapat logo mobil dengan garis di kanan kiri serta lingkar kemudi berwarna hijau.
Artinya Hyundai Stargazer bakal ada fitur Lane Following Assist dan Lane Keeping Assist.
Sayangnya mengenai mesin yang dipakai belum diungkap jelas.
Meski prediksinya akan sama dengan mesin yang dipakai di Hyundai Creta.
Yakni berkapasitas 1.497 cc bertenaga 113 dk/6.300 rpm dan torsi 144 Nm/4.500 rpm.
Berikut varian dan harga lengkap Hyundai Stargazer:
Hyundai Stargazer:
Active MT | Rp 243.300.000 |
Active IVT | Rp 255.900.000 |
Trend MT | Rp 263.300.000 |
Trend IVT | Rp 275.900.000 |
Style IVT | Rp 296.300.000 |
Prime IVT | Rp 307.100.000 |
Baca Juga: Harga Hyundai Stargazer 2022 Diumumkan, Ada 4 Varian Mulai Rp 240 jutaan