Kia Carens Digeber 0-100 km/jam, Hasilnya Bikin Takjub

F Yosi - Jumat, 9 September 2022 | 10:47 WIB

Kia Carens 2022 1.4L Turbo (F Yosi - )

Otomotifnet.com - Kia Carens digeber 0-100 km/jam, hasil catatan waktu bisa dibilang menakjubkan.

Kia Carens bisa dibilang kepanjangan dari SUV Kia Seltos, karena secara spesifikasi mirip-mirip dengan Seltos.

Buktinya, Carens dan Seltos  mengusung mesin yang sama.

Tampak bagian samping Carens menghadirkan profil layaknya SUV mirip Seltos, dengan bagian hidung yang tinggi, pilar-A yang mundur ke belakang serta garis atap yang lurus.

Kia Carens sebagai Medium MPV punya pesaing dikelasnya yaitu Wuling Cortez dan Toyota Innova.

Carens masih disematkan ciri khas line up Kia yaitu Tiger Nose yang terlihat di bagian wajah depan.

F Yosi/Otomotifnet
Tampilan meter cluster Kia Carens mirip Hyundai Stargazer.

Saat Otomotifnet berada dalam kabin, secara visual terlihat lebih mewah dengan didominasi warna hitam.

Lalu pada sandaran joknya yang dilapisi bahan kulit saat kami duduk terasa empuk.

Desain dashboard terdapat aksen dengan tampilan modern pada sisi kiri.

Sedangkan pada bagian meter cluster-nya dengan tampilan sporty yang mengingatkan kita dengan meter cluster  Hyundai Stargazer.

Nah.. yang menarik saat kami uji test performa!

Kia Carens  ini dibekali mesin bensin Kappa 1.4L Turbo – Dual CVVT, Direct Injection.

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 140 dk pada 6.000 rpm dan torsi puncak 242 Nm pada 1.500 – 3.200 rpm.

Mesin ini mendapatkan pilihan transmisi otomatis 7 percepatan dengan kopling ganda (Dual Clutch).

F Yosi/Otomotifnet
Berkendara makin asik terdapat mode pengendaraan (Sport/Eco/Normal)

F Yosi/Otomotifnet
Mesin 1.4L Turbo – mampu menghasilkan tenaga 140 dk dan torsi 242 Nm.

Bila kami bandingkan dengan rival terdekatnya Wuling Cortez, memang torsi Carens masih sedikit di bawah.

Cortez dengan mesin 1.451 cc tenaganya sama di 140 dk namun mempunyai torsi 250 Nm.

Yang bikin kaget waktu kami uji berakselerasi dari kondisi diam 0-100 km/jam, Carens 1.4L dengan asupan turbo ini meraih 10,2 detik.

Unggul 2 detik dari Cortez yang mencatatkan waktu 10,4 detik.

Berikut hasil test lengkap performa Kia Carens

0-100     km/jam  :   10,2 detik

0-60       km/jam  :    4,6 detik

80-100   km/jam :     2,9 detik

100-120 km/jam :     4,4 detik