Semoga saja ada kesempatan untuk pinjam lagi, jadi bisa dilakukan tes lanjutan karena seharusnya bisa lebih dari itu. Potensinya ketika dites di dyno bisa sampai 191 km/jam.
Bagaimana dengan panas mesinnya? Apakah dengan rasio kompresi 12,5:1 suhu mesin makin menyengat di kaki? Ternyata tak beda jauh dengan versi 2020.
Kalau ketemu jalan lancar kaki sangat aman, karena embusan angin langsung membuang panas.
Tapi kalau macet-macetan, memang area paha akan terasa hangat khususnya ketika extrafan menyala.
Namun tenang, enggak sepanas kalau naik motor gede kok. Cuma anget saja!
Dan walaupun macet-macetan lama, suhu mesin stabil di 3 bar saja.
Oiya keasyikan lain ketika menggeber New CBR250RR SP QS ini adalah suara khas mesinnya, yaitu ada sensasi ngorok ketika gas dibetot, yang tentunya menambah kesan sporty!
RIDING POSITION & HANDLING