Test Drive New Nissan Kicks e-Power, Jok Berteknologi NASA, Senyaman Ini

F Yosi - Kamis, 9 Februari 2023 | 20:45 WIB

New Nissan Kicks e-Power 2023 (F Yosi - )

Sebab ia tidak butuh charger eksternal, lantaran sudah bawa genset sendiri untuk melakukan pengisian internal.

Interior

Sebelum kita bahas interior, secara tampilan New Kicks e-Power ini masih tampak sama dengan generasi sebelumnya.

Hanya saja ada penambahan aksen reflector warna merah, yang menyambungkan kedua lampu belakangnya yang sudah LED. Selebihnya sama.  

Nah, ubahan terdapat pada saat kami masuk ke dalam kabinnya yang sudah  keyless entry.

Memang secara desain maupun pewarnaan, interior Kicks e-Power terbaru ini juga terlihat sama dengan varian sebelumnya, dimana didominasi warna hitam dan joknya sudah dibalut kulit.

F Yosi/Otomotifnet
Interior New Nissan Kicks e-Power di dominasi warna hitam. Dengan jok teknologi Zero Gravity

Yang menarik lagi, jok New Kicks e-Power ini menurut pihak PT Nissan Motor Distributor Indoensia (NMDI) selaku APM Nissan di Tanah Air, dirancang mengusung teknologi Zero Gravity ala NASA (badan Antariksa Amerika).

Maksudnya dari teknologi Zero Grafity ini ketika duduk duduk di jok, badan seolah-olah tidak mengalami tekanan.

Ibaratnya seperti melayang, tapi bukan melayang beneran loh, hehehe..