Hotman Paris Turun Gunung Dalam Kasus Bus Maut Guci, Sopir Dibela

Ferdian - Rabu, 17 Mei 2023 | 18:40 WIB

kolase foto Hotman Paris, Bus pariwisata terjun ke Sungai Awu Kawasan Objek Wisata Guci Tegal, Jawa Tengah (Ferdian - )

"Jadi terlalu dini bagi Polres Tegal untuk menetapkan tersangka ini seperti menutup duka dari para korban tapi enggak boleh gitu dong," kata Hotman.

Hotman juga menyebut polisi belum mempunyai cukup bukti kuat untuk menetapkan keduanya sebagai tersangka.

"Saya melihat terlalu dini Polres Tegal menetapkan tersangka, belum cukup alat bukti, hanya karena penumpang naik, mobil menyala sopir belum naik, di mana-mana juga begitu," tegas Hotman.

Merujuk pada hasil KNKT, kondisi posisi bus yang di ujung dengan kontur tanahnya menurun berpengaruh pada kerja rem tangan.

Selain itu lokasi parkir bukanlah aspal atau beton, melainkan tanah gembur.

Sehingga, ketika tanah terlindas ban, maka akan tenggelam karena konturnya gembur.

Apalagi di dalam bus sudah penuh penumpang.

"Menurut KNKT kasus-kasus seperti itu bisa kencang larinya, tapi ini keliatan memang remnya itu dipaksakan oleh tanah yang meluncur karena tanahnya mungkin sudah gembur," kata dia.

Hotman berpendapat, pengelola parkir dan Dinas Pariwisata seharusnya juga turut diperiksa polisi.

"Itu bukan kewajiban sopir untuk meneliti tanahnya, kan dia bukan sarjana pertanian. Yang pasti itu parkir resmi, berarti yang meminta pertanggungjawaban pengelola parkir dan Dinas Pariwisata setempat," kata Hotman.

Baca Juga: Sopir Bus Maut Guci Dibela Bos PO Sumber Alam, Murni Musibah, Mending Instropeksi

Sumber: https://jogja.tribunnews.com/2023/05/17/hotman-jadi-pengacara-sopir-bus-yang-alami-kecelakaan-di-guci-tegal-ini-alasannya?page=all