Sopir Bus di Indonesia Iri Lihat Video Ini, Gak Ada Pengemudi Ngerasa Paling Penting Pakai Toet-toet Segala

Irsyaad W - Jumat, 21 Juli 2023 | 18:30 WIB

Video bus mendapat jalur prioritas di tol memasuki kota Seoul, Korea Selatan (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Kesadaran lalu lintas seperti video berikut ini pasti bikin iri sopir bus di Indonesia.

Karena gak ada pengemudi mobil pribadi ngerasa paling penting sampai pakai sirine dan rotator toet-toet segala.

Mobil pribadi taat antre di lajurnya sendiri meski arus lalu lintas padat.

Sedangkan alat transportasi umum, yakni bus mendapat lajur prioritas sehingga enggak saling serobot.

Video mengagumkan ini diambil tim redaksi OTOMOTIF saat berkunjung ke Korea Selatan beberapa waktu lalu.

Tepatnya di salah satu jalan tol memasuki kota Seoul, Korsel sekitar pukul 18:10 waktu setempat.

Tampak bus melaju lancar, sementara kecepatan arus mobil pribadi lebih lambat.

OTOMOTIF/Haryadi Hidayat
Mobil pribadi melaju di jalurnya sendiri tanpa menyerobot jalur khusus bus di jalan tol memasuki kota Seoul, Korea Selatan

Tidak tampak mobil pribadi masuk jalur bus.

Hanya ambulans yang masuk ke jalur bus untuk mendapat kelancaran.