Karena jarak sudah dekat, seketika Toyota HiAce menabrak belakang truk yang tiba-tiba masuk ke lajur kanan dan kecelakaan tidak dapat dihindari.
Akibatnya dua orang penumpang Toyota HiAce meninggal dunia seketika di lokasi kejadian.
Sementara, dua orang penumpang mengalami luka-luka dan dirawat di RS Saiful Anwar Kota Malang.
"Kemudian tiga penumpang lainnya mengalami luka-luka dan dibawa ke RS Prima Husada Singosari. Lalu satu orang dilarikan ke RS Marsudi Waluyo Singosari," sebutnya.
Agnis menyebut, kecelakaan diduga terjadi akibat sopir Toyota HiAce mengantuk.
Sedangkan kerugian materiil akibat kerusakan kendaraan diperkirakan mencapai Rp 20 juta.
Belakangan diketahui, korban yang menjadi penumpang HiAce semuanya berasal dari Kalimantan Barat yang hendak berwisata ke Malang.
Dua korban tewas bernama Syamiri Thairan (64) asal Desa Karangan, Mempawah Hulu, Kabupaten Landak, Kalimantan Barat.
Syamiri mengalami luka pada kepala dan patah tulang kaki kiri.
Kemudian ia meninggal dunia di TKP. Selanjutnya di evakuasi ke RSSA Kota Malang.