Begini Cara Merawat Mobil Hybrid Suzuki Agar Komponen SHVS-nya Awet

Andhika Arthawijaya - Kamis, 31 Agustus 2023 | 23:30 WIB

Tiga line up Suzuki berteknologi hybrid (Andhika Arthawijaya - )

Suzuki
Ilustrasi bengkel resmi Suzuki

Dengan adanya teknisi tersertifikasi, selain konsumen bebas cemas, proses perawatan pun dilakukan dengan tepat sehingga mampu menjaga kinerja mesin agar tetap optimal sehingga pengalaman berkendara menjadi lebih nyaman dan aman.

2. Panaskan mesin kendaraan secara rutin dan mengikuti petunjuk penggunaan Suzuki.

Sangat dianjurkan memanaskan kendaraan secara rutin sebelum berangkat, terutama pada pagi hari atau setelah kendaraan tidak digunakan dalam waktu yang lama.

Hal ini bertujuan untuk membantu menjaga kendaraan dalam kondisi optimal, sehingga menghindari potensi masalah saat pengoperasian, dan meningkatkan masa pakai komponen.

Baca Juga: Intip Biaya Ganti Baterai Mobil Hybrid Suzuki, Kepunyaan XL7 Paling Mahal

Pastikan juga untuk memperhatikan indikator daya baterai yang tertera pada MID (Multi Information Display) agar Anda tetap dapat memonitor kondisi baterai dengan tepat.

3. Hindari melewat banjir untuk menjaga sistem electrical.

Guna menjaga sistem elektrikal pada kendaraan tetap berfungsi dengan baik, sebaiknya hindari berkendara di daerah yang sering terkena banjir tinggi.

Sebab air yang merendam bagian bawah kendaraan dan komponen elektrikal, dapat menyebabkan kerusakan serius dan berpotensi mengganggu kinerja kendaraan.

Instagram @tmcpoldametro
ILUSTRASI. Mobil terjang banjir

“Untuk ke depannya kami berusaha untuk terus menjaga dan mempertahankan pelayanan yang terbaik kepada seluruh loyal konsumen.”

“Teknologi SHVS yang saat ini sudah ada di beberapa unit kami menjadi salah satu bukti bahwa kami selalu ingin menghadirkan produk terbaik untuk menjawab kebutuhan konsumen dan ikut serta mendukung pemerintah untuk mengurangi pencemaran lingkungan,” tutup Hariadi.