Pada awal 2022 tepatnya 21 Januari, terjadi kecelakaan yang melibatkan truk di Muara Rapak, Balikpapan, Kalimantan Timur.
Truk mengalami rem blong di turunan traffic light Muara Rapak dan menabrak belasan kendaraan yang sedang berhenti.
Tercatat lima orang meninggal dunia, 21 luka-luka dan satu korban kritis. Kerusakan materi di antaranya lampu merah roboh, pagar pembatas jalan rusak, enam unit kendaraan roda empat rusak, yang terdiri dari dua angkot, dua mobil pribadi dan dua pikap.
Kemudian ada 14 unit kendaran roda dua yang rusak pada kecelakaan tersebut.
2. Kecelakaan truk tangki Pertamina di Cibubur
Kecelakaan maut selanjutnya melibatkan truk trailer tangki Pertamina dengan nomor polisi B 9598 BEH di Jalan Transyogi Cibubur, Senin 18 Juli 2022.
Kecelakaan itu merenggut 11 korban meninggal dunia dan belasan luka-luka.
Didasarkan pada laporan yang dirilis Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) dalam situs resminya, disebutkan bahwa kecelakaan terjadi karena truk tangki gagal melakukan pengereman.
“Truk trailer tangki mengalami kegagalan pengereman karena persediaan udara tekan di tabung berada di bawah ambang batas, sehingga tidak cukup kuat melakukan pengereman,” tulis laporan akhir KNKT.