Bukan BeAT, Ini Motor Matik Honda Paling Irit Bensin Tembus 55,7 Km/Liter

Irsyaad W - Kamis, 21 Desember 2023 | 15:00 WIB

Ilustrasi booth Honda di ajang GIIAS 2022(KOMPAS.com/DIO DANANJAYA) (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Saat ini PT Astra Honda Motor (AHM) memiliki 9 model motor matik di pasaran.

Mulai dari Honda BeAT, BeAT Street, Genio, Scoopy, Vario 125, Vario 160, PCX 160, ADV 160 dan Forza 250.

Dari 9 model tersebut, manakah motor matik yang paling irit bensin?

Dari pengetesan tim redaksi GridOto, ada 3 skutik Honda mencatatkan keiritan bensinnya.

Untuk posisi ketiga dan kedua, ditempati Honda Genio dan Honda BeAT.

Kedua model di atas sama-sama menggunakan mesin generasi terbaru Honda yang sangat efisien.

Selain itu dimensi mesinnya lebih ramping dan bisa menggunakan volume oli mesin lebih sedikit sehingga bobot mesinnya lebih ringan sekitar 2 kg kalau dibanding mesin BeAT lama.

AHM
New Honda Genio Fabulous Matte Blue

Hasil pengetesan yang dilakukan tim redaksi, kedua motor ini mendapatkan angka konsumsi BBM rata-rata 51,3 km/liter.

Lalu motor matik Honda apa yang paling irit?