Otomotifnet.com - Inilah dua penyakit yang akan muncul di mobil bekas saat musim hujan.
Penyakit ini akan muncul bila kalian tidak berhati-hati gaes.
Yap, saat musim hujan banyak lubang jalan yang mulai bermunculan.
Munculnya lubang jalan akibat musim hujan ini bisa menimbulkan masalah pada sektor kaki-kaki mobil kalau tidak hati-hati.
Penyakit yang muncul pertama datang dari pelek mobil yang berisiko peang.
"Biasanya karena hantam lubang jalan akibat dua faktor, tekanan angin dan kecepatan," beber Sugiartono, Technical Manager Before Service Department PT Hyundai Motors Indonesia (HMID).
Tekanan angin ban yang ideal bisa mengurangi impact saat roda menghantam lubang.
Rongga udara bisa mendistribusikan energi impact sehingga tidak besar pada satu titik.
Bila kekurangan angin, energi impact tidak bisa disebar dengan baik dan diserap langsung oleh pelek.