Serbarobot, Begini Proses Gulungan Logam Jadi Mobil Listrik Canggih Di Pabrik VinFast Vietnam

Iday - Rabu, 14 Februari 2024 | 14:50 WIB

Pabrik VinFast di Hai Phong Vietnam (Iday - )

Otomotifnet.com - Salah satu pabrikan mobil listrik berskala dunia, VinFast muncul di Indonesia. 

Sebelumnya pabrikan asal Vietnam ini telah mengaspal di pasar Amerika Serikat dan Eropa.

Ke depan, mereka menjanjikan membangun pabrik berkapasitas 30 ribu-50 ribu unit pertahun di Indonesia.

Adapun pabrik VinFast di Haiphong, Vietnam seluas 335 hektar memiliki produksi yang terotomatisasi. Pakai strategi real time sehingga mudah melakukan inovasi dengan cepat. 

Dipaparkan dalam rilis resmi VinFast, produksi kendaraan listrik dimulai di Press Shop yang luas.

Gulungan logam masuk ke jalur otomatis, dipotong dan ditekan menjadi rangka kendaraan.

VinFast
Pabrik VinFast, Hai Phong, Vietnam

Body Shop milik VinFast mengoperasikan 1.200 robot ABB untuk memfasilitasi berbagai tugas di area seluas 100.000 meter persegi.

Robot ini dikerahkan dalam proses pengangkutan, pengelasan dan pemantauan secara real-time menggunakan teknologi Industri 4.0.

Rata-rata, satu bodi kendaraan memerlukan lebih dari 6.000 kali pengelasan.