Aksi Balap Liar di Mojokerto Bikin Apes Banyak Orang, Truk Pertamina Terpaksa Rebah

Ferdian - Rabu, 28 Februari 2024 | 17:25 WIB

Truk tangki Pertamina rebahan di bypass Mojokerto-Surabaya. Ulah pebalap liar ada yang lawan arah (Ferdian - )

Efeknya truk tersebut pun langsung terguling.

"Pengemudi truk tangki kami banting setir ke kanan dan terjadi kecelakaan. Atas kejadian ini tidak ada stok (elpiji) yang terpengaruh, karena kondisi mobil dalam kondisi kosong," ujarnya. T

aufiq mengungkapkan, truk tangki tersebut sempat melintang beberapa jam di sekitar Jalan Bambang Mayjen Yuwono, Desa Mliriprowo, Tarik. Saat ini sudah dievakuasi.

"Selanjutnya kami menyerahkan ke pihak kepolisian untuk langkah hukum lebih lanjutnya dan akan diproses oleh perusahaan pemilik tangki tersebut," kata dia.

Diberitakan sebelumnya, Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sidoarjo AKP Ony Purnomo mendapat informasi, truk elpiji terbalik di Jalan Bambang Mayjen Yuwono, Desa Mliriprowo, Tarik, Sidoarjo, pukul 11.00 WIB.

"Semula truk tangki (elpiji), nomor polisi S 8943 melaju dari arah barat ke timur. Truk tersebut menghindari dua motor yang melaju cukup kencang dari arah berlawanan," kata Ony.

Akhirnya, pengemudi truk, Reza Ragil Setiawan (31), Bojonegoro, mengarahkan setirnya ke kiri secara mendadak.

Hal tersebut menyebabkan kendaraanya terguling sebanyak tiga kali.

"Truk banting setir untuk menghindari motor yang melaju, sehingga terjadi kecelakaan. Sampai mengakibatkan truk tangki tersebut berguling ke aspal tiga kali dan terseret," jelasnya.

"Tapi kemudian mengenai pikap nomor polisi N 8756 RH yang parkir di sisi kiri jalan, dan menimpa satu motor nomor polisi L 5774 UG yang sudah berhenti," tutupnya.

Baca Juga: Motor Pelat Merah Kena Razia Balap Liar, Polisi Dikelabui Pakai Trik Ini