Pasang Kaca Film Di Mobil Listrik Sama Atau Beda Dari Mobil Biasa?

Rendy Surya - Rabu, 28 Februari 2024 | 18:00 WIB

Proses pemasangan kaca film Solar Gard di Wuling Binguo EV (Rendy Surya - )

Otomotifnet.com - Kaca film menjadi salah satu aksesori wajib bagi setiap mobil di Indonesia, tak terkecuali mobil listrik. Penggunaan kaca film sendiri punya pengaruh yang signifikan terhadap keseluruhan fungsi kerja mobil listrik.

Maka dari itu pemilihan kaca film mesti tepat sesuai dengan fungsinya. Sebagai informasi, kaca film yang baik mesti memiliki berbagai faktor seperti light transmission hingga UV dan infrared rejection.

Terlebih untuk mobil listrik, kaca film yang fungsinya sebagai infrared rejection (penolak panas) jadi yang utama. Pilihlah kaca film yang memiliki kemampuan infrared rejection di atas 90%.

Rendy/Otomotifnet
Proses pemasangan kaca film Solar Gard di Hyundai IONIQ 5

Artinya semakin tinggi persentare infrared rejection, akan semakin baik juga kaca film dalam menolak panas yang masuk.

Tentu kemampuan kaca film menolak panas akan berpengaruh terhadap terjaganya suhu kabin agar tetap adem.

Suhu kabin yang adem, dapat mengurangi kerja berlebih dari sistem AC.

Sistem AC yang bekerja lebih keras mendinginkan kabin, tentunya akan berpengaruh pada terkurasnya daya listrik yang lebih besar.

Istimewa
Pemasangan kaca film Solar Gard di mobil listrik Hyundai IONIQ 5

Secara tidak langsung, dampaknya akan berpengaruh terhadap jarak tempuh dari kapasitas baterai yang lebih pedek.